Jakarta (ANTARA) –

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) telah mengumumkan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk tahun anggaran 2024.

Mengacu pada Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 293 Tahun 2023, Kementerian ATR/BPN memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung sebagai CPNS di lingkungan instansi pemerintah.

Untuk seleksi CPNS Kementerian ATR/BPN 2024 terdapat 1.336 formasi untuk beragam posisi. Hal tersebut tertuang dalam pengumuman Nomor 4/Peng-100.KP/03/01/VIII/2024 tentang Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian ATR/BPN untuk Tahun Anggaran 2024.

Formasi CPNS Kementerian ATR/BPN 2024

Terdapat 1.336 formasi CPNS Kementerian ATR/BPN 2024 yang nantinya akan ditempatkan di berbagai satuan kerja kementerian tersebut.

Formasi tersebut dibagi menjadi dua kategori, yakni kebutuhan umum dan kebutuhan khusus. Kebutuhan khusus mencakup penyandang disabilitas dan putra/putri Kalimantan.

Dari keseluruhan 1.336 formasi CPNS Kementerian ATR/BPN 2024, secara rinci terdiri dari 1.306 formasi kebutuhan umum, 3 formasi untuk putra/putri Kalimantan, dan 27 formasi untuk penyandang disabilitas.

Berikut adalah jabatan yang dibuka dalam CPNS Kementerian ATR/BPN 2024 beserta rincian formasinya:

1. Analis Kebijakan Ahli Pertama


2. Assessor Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama


3. Penata Kadastral Ahli Pertama


4. Penata Pertanahan Ahli Pertama

  • Formasi umum: 1.255
  • Formasi disabilitas: 27
  • Formasi Putra/Putri Kalimantan: 3


5. Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Pertama


6. Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Pertama


7. Perencana Ahli Pertama


8. Pranata Komputer Ahli Pertama

Baca juga: Daftar formasi dan link daftar CPNS di Kemenpora

Baca juga: Kemenkeu buka lowongan 1.230 CPNS, tersedia untuk lulusan SMA/SMK-S1

Pewarta: M. Hilal Eka Saputra Harahap
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2024



Source link

By inseo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *